Selasa, 27 Maret 2012

Kekuasaan dan Wewenang

kekuasaan,mungkin sudah banyak orang yang sering mendengar kata kata ini,tapi apa sih pengertian sebenarnya dari kekuasaan dan apa perbedaan nya dengan wewenang

Definisi kekuasaan :

• Ramlan Surbakti (1999) : kemampuan menggunakan sumber2 pengaruh yang dimiliki untuk mempengaruhi pihak lain sehingga pihak lain berperilaku sesuai dengan kehendak pihak yang mempengaruhi.

• Anthony Giddens (1986) : dipandang sbg transformative capacity, yaitu kemampuan mengadakan intervensi dalam peristiwa

• Poulantzas dalam Waters (1994) : kapasitas kelas sosial untuk merealisasikan tujuan tertentu.

• Soerjono Soekanto (2002) : suatu kemampuan untuk mempengaruhi pihak lain menurut kehendak yang ada pada pemegang kekuasaan.

• Talcott Parsons dalam Waters (1994) : sbg ekspansi sumber yang tak terbatas, sama dengan sumber ekonomi.

Adapun sumber-sumber kekuasaan..
Sumber-sumber kekuasaan :

Menurut Etzioni (dalam Basrowi,2003:141) :

• Position power; melekat pada posisi diri dlm organisasi
• Personal power;berada pd atribut pribadi sbg akibat dr hubungan sosialnya.

Surbakti (1999) :
• Sarana paksaan fisik
• Ekonomi
• Normatif
• Jabatan
• Keahlian
• Informasi dan status sosial
• Popularitas pribadi
• Massa yang terorganisasi

kewenangan

• Max Weber
wewenang adalah suatu hak yang ditetapkan dlm tertib sosial untuk menjalankan kewajiban (kebijaksanaan, keputusan dan resolusi konflik). Ada 3 wewenang :

1. Wewenang kharismatis
2. Wewenang tradisional
3. Wewenang rasional

Perbedaan kekuasaan, dan wewenang

Kekuasaan : kemampuan untuk menggunakan sumber2 yang mempengaruhi politik.

Kewenangan : hak moral untuk menggunakan sumber2 yang membuat dan melaksanakan keputusan (hak memerintah)


0 comments:

Posting Komentar